Walikota Makassar Danny Pomanto Hadiri Muskerwil PPP Sulsel

    Walikota Makassar Danny Pomanto Hadiri Muskerwil PPP Sulsel

    MAKASSAR - Walikota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menghadiri Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) yang digelar DPW PPP 0Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sulawesi Selatan, di Hotel Four Point by Sheraton, Senin (3/10/2022).

    Mengusung tema Menjaga Persatuan dan Ekspansi Manfaat untuk Ummat, Muskerwil kali ini dihadiri kader PPP dari 24 kabupaten kota se-Sulsel serta petinggi partai.

    Seperti, Pj Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono, Sekjen PPP Arwani Thomafi, Waketum PPP Erma Lena, dan Wakil Ketua Umum PPP Amir Uskara, Ketua PPP Sulsel Imam Fauzan.

    Turut hadir pula Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, dan Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan.

    Selain menghadiri Muskerwil PPP Sulsel, momen ini dikatakan Danny sebagai ajang silaturahmi dengan Pj Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono.

    “Saya ucapkan selamat kepada PPP yang terus solid hingga saat ini, ” kata Danny Pomanto yang juga Ketua Pembina Partai Politik di Kota Makassar.

    Ketua PPP Sulsel Imam Fauzan mendorong DPC agar PPP bisa memiliki kursi di DPRD dan dapat mengusung kepala daerah pada pemilu 2024.

    Untuk itu, kata Imam Fauzan, setiap DPC harus memenuhi target PPP Sulsel untuk mendapatkan satu kursi di setiap Daerah Pemilihan (Dapil).

    “PPP minimal dapat satu kursi di satu Dapil di masing-masing kabupaten dan kota se-Sulawesi Selatan, ” ucapnya.

    Ia juga menargetkan kader PPP menduduki jabatan sebagai pimpinan di DPRD Sulsel.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi Lorong Wisata Sydney, Walikota...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Wawali, Danny Pomantoi Bertekad...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami